Arti Teman
Apa arti teman untuk anda? well, saya yakin jawaban anda tidak akan beda jauh dengan saya. Teman itu yaa orang yang menjadi tempat kita berbagi suka dan duka. Teman ya bisa jadi teman hidup, teman sekolah, teman kantor, dll. Yang jelas (menurut saya) teman haruslah orang yang mengenal kita, tahu banyak tentang kita dan demikian pula sebaliknya.
Boleh dibilang saya termasuk orang yang loyal kepada teman. Kadang saya lebih mendahulukan kepentingan ‘bersama’ teman saya, dibandingkan kepentingan sendiri. Kadang saya suka mengalah demi menjaga perasaan teman tersebut. Sikap ini kadang suka membuat isteri saya mengeluh. Demi pertemanan kadang saya mengabaikan kepentingan keluarga, dan memilih mendahulukan kepentingan teman tersebut.
Terdampar jauh di negeri orang membuat saya bisa lebih dekat dengan orang-orang yang ‘memiliki nasib yang sama’. Alhamdulillah, saya dipertemukan dengan teman-teman baru, baik sesama orang Indonesia, orang Jepang, maupun orang asing lainnya yang sama-sama belajar di negeri Jepang. Senang? jelas, makin banyak teman akan membuat koneksi saya makin luas. Saya yakin banyak hal yang bisa didapat dari pertemanan ini. Rasa persaudaraan akan semakin erat terasa bagi kami yang memiliki kesamaan ‘nasib’.
Yang diatas ini adalah teman-teman saya sesama mahasiswa indonesia yang mendapat beasiswa linkage program Bappenas. Sepertinya cerita perjalanan hidup saya selama di Miyazaki akan lebih banyak diwarnai dengan cerita bersama teman-teman saya ini. Berempat kami akan banyak seru-seruan merangkai skenario hidup di sini.
Yang ini adalah teman-teman dari PPI Miyazaki. Alhamdulillah, teman-teman senior yang sudah lebih dulu berjuang di Miyazaki begitu banyak membantu kami, anak-anak baru, untuk beradaptasi di sini.
Yang ini, teman-teman baru sesama mahasiswa international di University of Miyazaki. Gak banyak yang bisa saya ceritakan, karena sebenarnya ini teman-teman yang ketemu sebatas ‘formal’ aja,.. gak ada interaksi yang lebih akrab lagi setelahnya. Tapi saya berharap bisa mengenal mereka lebih jauh. Bukankah mengasyikkan jika kita bisa menjalin networking dengan bangsa lain? well, semoga saja.
Sepertinya itu dulu yang bisa saya share saat ini. Malam makin larut, udara dingin sekali disini,..dan saya harus kembali mengerjakan tugas-tugas yang tertunda.
Pamit dulu yaa, saya dan anda = kita adalah teman.
Bukan Begitu?
Salam,
OSG